Rabu, 23 April 2008

Nikmat = Cobaan

Apa gambaranmu tentang nikmat? pasti segala sesuatu yang indah. Ketika kita mendapatkan apa yang kita inginkan. Sesuatu yang kita idamkan, kita impikan, yang membuat kita menjadi mudah dan membahagiakan. Lalu apa gambaranmu tentang cobaan? Sesuatu yang sulit, airmata, kesedihan, kegundahan, sesuatu yang tidak kita inginkan. Tapi pernah kamu menyadari bahwa nikamt selalu datang bersama cobaan. Atau sebaliknya cobaan bisa datang bersama dengan kenikmatan.

Sesuatu yang kita anggap nikmat bisa berupa cobaan jika kita lupa mensyukurinya. sebaliknya cobaan bisa berupa nikmat jika kita telah menemukan hikmah yang terdapat didalamnya. Nikmat kaya atau materi kalo kita lupa bersyukur dan menggunakan materi ini tidak di jalan Allah bahkan untuk sesuatu yang dimurkai Allah.Maka akan berakibat pada kehidupan kita kelak baik di dunia maupun di akhirat. karena itu juga harus dipertanggungjawabkan kelak. Nikmat keturunan, jika kita tidak mendidik dengan baik cobaanlah yang datang. Nikmat Fisik apalagi jika tidak bersyukur akan timbul fitnah. Nikmat jabatan, setiap kali orang naik pangkat pastilah orang-orang akan memberi selamat.Tapi tahu kah kamu, bahwa kamu sedang berhubungan dengan cobaan yang lebih berat dimana kamu harus mempertanggungjawabkan amanat ini di hadapan manusia maupun dihadapan Allah Azza wa Jalla.

Maka, ingat lah jika kamu mendapatkan nikmat bersyukurlah dan jangan terlalu banyak bergembira karena cobaan sebenernya berada di dalamnya. Dan jika mendapatkan cobaan jangan terlalu bersedih, kalo kamu mau mengambil hikmahnya pasti kamu akan bersyukur telah datang cobaan padamu.

Tidak ada komentar: